Ganjar Mahfud Konsen Perhatikan Kelompok Disabilitas dengan Prinsip No One Left Behind

Pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo – Mahfud MD akan konsen untuk memperhatikan kelompok disabilitas dengan prinsip No One Left Behind.

Bahkan, Ganjar mengusulkan perusahaan yang merekrut kawan difabel dan menggaji dengan layak, akan mendapatkan insentif dan bantuan dari pemerintah.

‘’Jadi, Pak Ganjar – Mahfud wujudkan slogan ‘’No One Left Behind’’ sebagai dasar perubahan positif yang nyata. Karena hanya bersama Pak Ganjar – Mahfud, para penyandang disabilitas ini akan memiliki akses pendidikan berkualitas,’’ kata Haris Pertama selaku juru bicara (Jubir) Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar – Mahfud, dalam keterangan resminya, Jumat (15/12/2023).

Haris menjelaskan, dalam semangat ‘’No One Left Behind’’, Ganjar – Mahfud benar-benar akan memperjuangkan pemberdayaan kelompok penyandang disabilitas.

Komitmen Ganjar – Mahfud mencakup setiap aspek kehidupan, dimulai dari kesetaraan akses dalam dunia pekerjaan. Dalam visi-misinya, Ganjar – Mahfud mendorong peluang pekerjaan yang inklusif. Di mana, setiap individu tanpa terkecuali, dapat mengejar karir sesuai dengan potensinya, tanpa hambatan.

Selanjutnya, pendidikan menjadi pilar kunci. Sehingga Ganjar – Mahfud akan memastikan bahwa penyandang disabilitas memiliki akses penuh ke pendidikan berkualitas, dengan menciptakan lingkungan belajar yang mendukung dan ramah bagi mereka.

Lebih lanjut Haris menyampaikan, pelayanan publik juga akan mengalami transformasi, dengan infrastruktur publik yang dirancang untuk memastikan akses tanpa hambatan bagi semua warga.

‘’Inklusivitas akan menjadi kunci dalam menyusun kebijakan pelayanan publik, sehingga tidak ada satu pun yang merasa terpinggirkan atau dikesampingkan,’’ jelas Haris.

Dalam hal pembiayaan, lanjut Haris, Ganjar mengusulkan dana abadi sebagai solusi berkelanjutan untuk mendukung program kesejahteraan sosial, termasuk bantuan khusus bagi masyarakat penyandang disabilitas.

‘’Mari kita bersama Pak Ganjar – Mahfud menjadikan ‘’No One Left Behind’’ bukan hanya sebagai pernyataan, tetapi sebagai dasar bagi perubahan positif yang nyata dan berkelanjutan dalam kehidupan setiap warga negara,’’ ujar Haris.

Menurut Haris, Ganjar – Mahfud adalah satu-satunya paslon yang sangat peduli dan konkret berbuat untuk kelompok penyandang disabilitas. ‘’Itu sebabnya kami merasa optimis bila Ganjar – Mahfud mampu mengangkat harkat kelompok penyandang disabilitas ini,’’ ucap Haris.

Share:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts